Rasau Jaya - Dalam rangka memberikan rasa aman kepada masyarakat, KA SPK Aiptu Hilarius Jingkui melaksanakan pengamanan Gereja Katolik Hati Kudus dan Gereja GPIB Margahayu Desa Rasau Jaya Satu Kecamatan Rasau Jaya Kabupaten Kubu Raya. Minggu (07/07/2024).
Dalam kesempatan tersebut Aiptu Hilarius Jingkui memberikan pesan-pesan Kamtibmas kepada jemaat Gereja untuk bersama-sama menjaga Kamtibmas. Untuk memberikan rasa aman dan kekhusukan dalam beribadah umat nasrani Kepolisian Sektor Rasau Jaya hadir untuk melaksanakan monitoring serta pengamanan.
Aiptu Hilarius Jingkui mengatakan pengamanan yang dilakukan adalah sebagai wujud tanggung jawab dan kepudulian Polri kepada masyarakat dalam menjalankan ibadah dan pengamanan tersebut dilakukan sehingga tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan selama kegiatan berlangsung.
(Humas Polsek Rasau Jaya)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar